Hal Kecil Membahagiakan Istri dan Keluarga

Perkawinan yang bahagia adalah tentu menjadi dambaan semua orang. Perkawinan yang bahagia adalah rezeki Allah. Rezeki tidak selalu dalam arti sempit berbentuk uang karena ketenangan, keharmonisan dan kelanggengan rumah tangga juga rezeki.

Saat ardigk.com touring bersama istri
Perkawinan yang bahagia dan rumah tangga yang harmonis menghadirkan rahmat Allah di dalamnya. Suami saleh dan istri setia serta anak-anak yang berbakti menjadi alasan turunnya kasih sayang Allah dan nikmat pada keluarga ini. Baiti Jannati, Rumahku adalah Surgaku.

Membahagiakan wanitanya adalah sebuah kebanggaan bagi para laki-laki yang benar-benar gentleman, maksudnya adalah disini dalam ranah hubungan suami istri, kalau selain itu belum bisa dianggap gentleman.  Membahagiakan istri akan memperlancar rezeki kita sebagai seorang suami, istri bahagia akan membuatnya lebih mudah bersyukur terhadap apa yang kita berikan. Rasulullah SAW bersabda:

أَكْمَلُ الْمُؤْمِنِيْنَ إِيْمَانًا أَحْسَنُهُمْ خُلُقًا وَخِيَارُكُمْ خِيَارُكُمْ لِنِسَائِهِمْ خُلُقًا

“Orang yang imannya paling sempurna diantara kaum mukminin adalah orang yang paling bagus akhlaknya di antara mereka, dan sebaik-baik kalian adalah yang terbaik akhlaknya terhadap istri-istrinya.” (HR At-Thirmidzi dan dishahihkan oleh Syaikh Al-Albani dalam As-Shahihah no 284)
Beberapa hal dibawah ini bisa kamu lakukan sebagai seorang laki-laki untuk memhagiakan pasanganmu yaitu istrimu.

Memuji dan Romantis

Sumber : https://pixabay.com
Tidak bisa dipungkiri bahwa wanita suka dipuji, Memuji dan memanggilnya dengan panggilan yang romantis tentu saja membuat istri akan bahagia, melakukan hal seperti ini sangat diperlukan karena akan membuat istri bahagia dan merasa dihargai selayaknya seorang wanita dan istri yang baik. Istri membutuhkan ini karena juga sebagai wujud penghargaan apa yang selama ini telah mereka lakukan untuk kita dan keluarga kita.

Meluangkan Waktu Bersama 

Sewaktu ardigk.com mengajak istri touring dan istirahat sebentar
Mengajak jalan-jalan istri termasuk hal kecil yang mudah dilakukan bersama istri, namun efeknya sangat luar biasa, melakukan hobi bersama, berdiam di rumah sambil berdiskusi atau mengobrol atau bercerita, dan lain sebagainya. Karena terkadang waktu bersama yang minim dapat mempermudah timbulnya perselisihan dan kurangnya saling memberikan waktu untuk suatu hal yang bersama.
Yang mau mengajak istri jalan-jalan ini referensinya (disini)

Menggantikan Tugas Istri

Sumber : https://www.shutterstock.com
Menggantikan tugas-tugas istri seharian atau membantu tugasnya di rumah adalah hal yang juga membahagiakan bagi istri. Misalnya saja, membantunya memasak, membersihkan rumah, merapihkan kamar, dan lain sebagainya. Satu hari menggantikan seorang istri bekerja di rumah tentu saja membuat istri menjadi bahagia.

Memberikan Surprise

Sumber : https://pixabay.com
Kejutan tidak harus yang mahal. Istri diberikan bunga, makanan kesukaannya, baju baru, atau sekedar membelikan hal yang diiginkan istri juga menjadi hal yang istimewa bagi wanita. Memasakkan sesuatu untuk dirinya dengan hasil tangan sendiri juga menjadi hal yang istimewa bagi istri. Tentu kejutan ini relative dan para suami harus mampu mengetahui karakter dari istri, semisal istri tidak suka bunga ya tidak mungkin kita membelikan dia bunga. Jadi tergantung situasi dan kondisi. Hehe

Mengajari Istri dengan Baik

Sumber : http://arrahmahislam.blogspot.co.id/
Melakukan pengajaran yang baik untuk istri adalah salah satu yang dapat membahagiakan mereka juga. Tentu saja, cara kita memberikan pendidikan pada seorang istri adalah kewajiban dari seorang suami sebagai imam keluarga. Sebagai seorang imam keluarga tentu saja melakukan pendidikan pada istri harus dilakukan secara baik, lembut, dan tidak boleh bersikap kasar.

Ketika kita dapat membahagiakan istri kita maka akan banyak efek kebaikan yang akan kita terima. Seperti, Istri yang bahagia melancarkan rezeki karena ...

• Istri yang bahagia menjalani hidupnya dengan positif. 
• Istri yang bahagia dipenuhi rasa syukur karena memiliki rumah tangga yang bahagia dan suami yang membahagiakan, akan menarik hal-hal positif ke dalam rumah tangga, termasuk rezeki.
• Istri yang bahagia akan senantiasa mendoakan suaminya, doa yang ikhlas dari hati yang dalam agar suaminya dilindungi dalam setiap langkah dan dipermudah jalan rezekinya.
• Istri yang bahagia akan menjadi partner yang menyenangkan bagi suami, membuat suami tenang untuk bekerja dan mencari rezeki bagi keluarga.
• Istri yang bahagia akan menjadi pendukung utama suaminya bukan hanya di saat susah tetapi di saat sedih dan menghadapi masalah. 
• Istri yang bahagia dapat diandalkan suaminya untuk mendidik anak-anak yang bahagia. Anak-anak yang bahagia akan menjadi anak-anak yang saleh, berbakti dan berguna bagi masyarakat.
• Istri yang bahagia menjadi tanda bahwa suami memperlakukan istri dengan baik. Allah menyukai hambanya yang berbuat baik. Orang baik rezekinya juga baik.

0 Comments:

Please give a good comment, that good suggestion, no spam, phising, no gamling, no porn, no add link.